Gereja Keuskupan Agats sebagai persekutuan dan persaudaraan Umat Allah yang dewasa dalam iman, dengan menggunakan pola budaya setempat, seperti Jew dan Wair, yang diterangi dan diilhami oleh nilai-nilai Injil dalam mewujudkan keselamatan.
MISI
Mengembangkan karya Pastoral yang partisipatif dan transformatif dengan bertolak dari situasi dan nilai-nilai konkret masyarakat.
Mengembangkan akulturasi pada semua aspek kehidupan gereja Keuskupan Agats.
Memberdayakan masyarakat setempat untuk mampu memperjuangkan kepentingan ekonomi, pendidikan, solidaritas, dan kesetaraan martabat di tingkat keluarga dan antar kampung.
Bersama dengan masyarakat memperjuangkan perubahan kebijakan umum demi kepentingan masyarakat banyak.
STRATEGI
Pemberdayaan para Petugas Pastoral untuk pengembangan komunitas-komunitas secara partisipatif dan transformatif.